Selasa, 30 Desember 2014

CENTRA NIAGA ANSOR (CNA) KANTOR PC GP ANSOR KAB MALANG

CENTRA NIAGA ANSOR KAB MALANG. RUMAH PEMUDA INDONESIA



SAMBUT BULAN MAULID DENGAN BERSHOLAWAT BERSAMA RIJALUL ANSOR

Gondanglegi: Gerakan Pemuda ansor Kabupaten Malang sambut bulan maulid dengan bersholawat bersama Rijalul Ansor.
Kegiatan ini dilaksanakan di PAC Kec. Gondanglegi Malang, tepatnya didepan rumah ketua PAC Ansor Gondanglegi H. SHOLEH AZHAR yang juga sebagai Ketua komisi C  DPRD Kab. Malang. pada tanggal 28 Desember 2014.
pada kegiatan ini dihadiri kurang lebih 100 jamaah yang terdiri dari anggota Ansor diseputar kec. Godanglegi, ibu-ibu muslimat, fatayat dan beberapa tokoh NU yang sengaja diundang hadir dalam kegiatan tersebut.
"kami melaksanakan kegiatan ini dalam rangka menyambut bulan maulid, memperingati kelahiran Nabi, sekaligus Deklarasi berdirinya Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul ansor PAC Gondanglegi, kami telah siapkan majelis ini sejak jauh-jauh hari agar kegiatan semacam ini terus dilakukan secara istiqomah". jelas 
H. Sholeh Ketua PAC Gondanglegi.

BANSER KABUPATEN MALANG AMANKAN NATAL 2014


MALANG, KOMPAS.com - Untuk bantu mengamankan ibadah Natal umat Kristiani, sebanyak 600 anggota Banser di Kabupaten Malang, Jawa Timur, dikerahkan untuk menjaga 37 gereja yang ada di Kabupaten Malang. Mereka sudah dibekali ilmu kebal dari berbagai jenis senjata. 


"Dalam penjagaan di 37 gereja, anggota Banser tidak dibekali senjata. Namun, seluruhnya sudah dibekali ilmu kebal dari segala jenis senjata. Hal itu sudah diberikan pada saat pelatihan Diklatsar 1.000 Banser beberapa tahun lalu," jelas Ketua Pengurus Cabang Ansor Kabupaten Malang, Hasan Abadi, kepadaKompas.com, Selasa (23/12/2014). 


Sabtu, 27 Desember 2014

Banser Malang: Tantangan ISIS itu lucu, silakan bicara di sini!

Reporter : Darmadi Sasongko | Sabtu, 27 Desember 2014 22:32
Merdeka.com - Nama Barisan Ansor Serbaguna Nahdlatul Ulama (Banser NU) disebut-sebut oleh anggota Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) dalam sebuah video yang dipublikasikan di Youtube. Video tantangan perang dalam bahasa Indonesia itu ditujukan antara lain kepada Panglima TNI Jenderal Moeldoko, Polri termasuk Densus 88, serta Barisan Ansor Serbaguna (Banser) NU.

"Tantangan ISIS terhadap Banser itu lucu. Kenapa tantangannya disampaikan dari Syiria, tidak di sini saja. Silakan pulang dulu, terus bicara di sini," kata Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kota Malang, Hasan Abadi, Sabtu (27/12).

Pemerintah diminta tegas cabut kewarganegaraan pengikut ISIS

Reporter : Darmadi Sasongko | Minggu, 28 Desember 2014 03:33
Merdeka.com - Para Anggota Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) telah menggunakan paspor wisata yang disalahgunakan untuk kegiatan politis. Kegiatan mereka demi kedaulatan negara lain, dengan perjuangan angkat senjata atau perang.
Pemerintah diminta tegas cabut kewarganegaraan pengikut ISIS
Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kota (kabupaten, peny) Malang, Hasan Abadi meminta pemerintah bersikap tegas dengan mencabut kewarganegaraan para pendukung ISIS asal Indonesia yang kini sudah di luar negeri.

ISIS Pengancam TNI Dulunya Suka Meresahkan Warga

TEMPO.COMalang - Anggota Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang menebar ancaman buat Panglima TNI, Polri, dan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) melalui YouTube, Salim Mubarok Attamimi, disebut-sebut pernah tinggal di Malang, Jawa Timur. Di Malang, ia sering mempengaruhi warga untuk turut berjihad bersama ISIS di Suriah.


"Saya pernah mendengar namanya, tapi tak mengenal secara baik," kata Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Malang Hasan Abadi, Jumat, 26 Desember 2014. (Baca sebelumnya:Ancam TNI, ISIS Ajak Warga Indonesia Bergabung)

Toleransi Natal GP Ansor dan Gusdurian

NASIONAL

Mereka membantu keamanan jalannya ibadah dan perayaan Natal.
Kamis, 25 Desember 2014
Oleh : Hadi SupraptoD.A. Pitaloka (Malang)
Umat Kristiani mengikuti misa Natal keluarga dan anak-anak di Gereja Katedral, Jakarta, Kamis (25/12/2014).

VIVAnews - Gerakan toleransi berkembang di Malang Raya. Kali ini dipelopori oleh Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Malang dan kelompok Gusdurian Malang Raya. Mereka berpartisipasi mengamankan kegiatan ibadah Natal hingga melakukan diskusi untuk menyebarkan kedamaian.

Amankan 37 Gereja di Malang, 600 Anggota Banser Dibekali Ilmu Kebal

MALANG, KOMPAS.com - Untuk bantu mengamankan ibadah Natal umat Kristiani, sebanyak 600 anggota Banser di Kabupaten Malang, Jawa Timur, dikerahkan untuk menjaga 37 gereja yang ada di Kabupaten Malang. Mereka sudah dibekali ilmu kebal dari berbagai jenis senjata. 


Militer Intimidasi Pemutaran Film Senyap di Malang

Militer Intimidasi Pemutaran Film Senyap di Malang

TEMPO.COMalang-Panitia pemutaran film Senyap atau The Look of Silent di Malang batal menggelar nonton bareng karena mendapat intimidasi dan teror. Seorang mahasiswa Universitas Brawijaya Malang yang berniat memutar film dokumenter karya Joshua Oppenheiner itu ketakutan setelah didatangi tentara pada Selasa kemarin, 9 Desember 2014. Mereka diminta membatalkan pemutaran film yang dimaksudkan untuk memperingati Hari Hak Asasi Manusia 10 Desember 2014 itu.


Rabu, 17 Desember 2014

DIKLAT KEPEMIMPINAN DASAR ANGKATAN VI

Ngantang; DKD angkatan VI yang dilaksanakan di PAC Kec Ngantang dilaksanakan dengan konsep outdor, bertempat di bumi perhutani sumantoro Sidodadi Kec Ngantang, PAC Ngantang mempersiapkan DKD dengan sangat matang, hal ini terlihat dari segi tempat yang nyaman dan persiapan peserta yang sangat lengkap.

Selasa, 16 Desember 2014

DIKLAT KEPEMIMPINAN DASAR ANGKATAN V

Wajak; Diklat Kepemimpinan Dasar Angkatan V, dilaksanakan di PAC Kec Wajak, hari Sabtu-Minggu 6-7 Desember 2014. bertempat di pesantren Annasr, sebuah pesantren yang dirintis oleh kader ansor Kabupaten malang dan salah satu wakil ketua PC GP Ansor kabupaten malang, dia adlah sahabat M. Taufiq. dalam pelaksanaan DKD angkatan V ini diikuti oleh 73 pserta yang berasal dari seluruh ranting yang berada di PAC Kec Wajak.

Semangat sahabat ansor Wajak perlu mendapatkan apresiasi, karena dengan persiapan yang sangat singkat mampu melaksanakan DKD adengan baik dengan peserta yang luar biasa aktif. 

Kamis, 04 Desember 2014

DIKLAT KEPEMIMPINAN DASAR (DKD) Angkatan IV

cak Hasan menyampaikan materi Ke ansor an

Sekretaris PC Ansor bersama TIM KADERISASI
SUMBERPUCUNG - Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Malang terus bergerak dalam melaksanakan Kaderisasi, PAC Sumberpucung kali ini sebagai tempat Pelaksanaan DKD Angkatan IV yang dilaksanakan pada tanggal 22-23 Nopember 2014 bertempat di MTs NU Hasanudin Ternyang Sumberpucung.

DIKLAT KEPEMIMPINAN DASAR (DKD) angkatan III


PAKIS- Diklat Kepemimpinan Dasar angkatan ke III dilaksanakan di PAC Kecamatan Pakis.
ini merupakan rangkaian kegiatan kaderisasi PC GP Ansor Kabupaten Malang yang terus menggembleng kader-kader baru.

"Kegiatan ini adalah kelanjutan dari program kaderisasi yang terus dilakukan oleh GP Ansor Kabupaten Malang, DKD ini dilakukan berantai setiap satu bulan 2 kali sampai seluruh PAC melaksanakan DKD". jelas Cak Hasan Ketua GP Ansor Kabupaten Malang.